Tuesday 24 May 2011

Sukseskan Jamnas


Jambore nasional 2011 akan menjadi ajang pertaruhan bagi TMC jakarta, karena di selain menjadi panitia selaku tuan rumah, juga pertaruhan untuk dapat menjadi momentum pemersatu antar chapter2 para pecinta TVS di nusantara. Inilah yang menjadi PR para rekan2 di TMC jakarta, ditengah menghadapi berbagai kritikan dari berbagai sudut, juga keterbatasan personel untuk menyukseskan jambore 2011. Namun semua adalah tantangan untuk menjadikan kita TMC Jakarta lebih baik.

Pada kesempatan ini saya coba lihat secara umum apa yang menjadi kekuatan, kelemahan, serta hambatan dan kesempatan untuk menyukseskan Jambore nasional.

1. Strong / Kekuatan
Tak dapat di pungkiri bahwa kekuatan terbesar kita, adalah semangat yang kita bangun bersama, semangat kebersamaan akan menjadi ruh penggerak untuk sukses nya Jambore nasional.
Kedekatan dengan ATPM, baik secara area, juga secara hubungan mutalism, namun jangan diartikan tangan kita dibawah untuk meminta support, yang terpenting disini adalah dengan kedekatan yang baik dengan pihak ATPM dapat bersinergi lebih untuk susksesnya Jamnas 2011.

2. Weakness / Kelemahan
Salah satu kelemahan terbesar kita adalah konsistensi para anggota untuk bekerjasama membangun sebuah tim kecil demi suksesnya acara, konsistensi yang berkesinambungan dapat menjadi ikatan yang kokoh, ikatan yang kuat dapat mengalahkan segala masalah kita.

3. Opportunity
Salah satu kesempatan kita untuk menyukseskan Jamnas adalah Jakarta ini sendiri, karena di dalamnya terdapat banyak persh yang siap kita garap untuk menjadi sponsor, di dalamnya terdapat banyak chapter dari berbagai merk untuk menjadi audience follower acara kita, dan juga banyak alternative tempat untuk kongkow2
Dan yang terpenting adalah waktu yang masih 6 bulan bisa kita maksimalkan untuk bekerja, namun 6 bulan sangatah pendek jika melihat apa yang harus kita persiapkan matang.

4. Threat / Hambatan
Cuaca yang tak menentu, menjadikan jakarta rawan akan banjir, mengakibatkan macet di jalan2 ibukota. namun seganya bisa kita persiapkan dengan Plan A,B,C sehingga lebih siap menhadapi kondisi terburuk sekalipun.

Dengan ini kita lebih siap apa yang harus kita lakukan, Sukses nya Jamnas merupakan kebanggaan kita keluarga TMC Nasional, Di jakarta akan dipertaruhkan segalanya, tinggal bagai mana kita memilih posisi, akan menjadi pemain atau penonton yang hanya menonton dan berteriak di pinggir lapangan. Satukan tekad, bulatkan niat, relakan sedikit waktu, tenaga, bahkan dana untuk suksesnya Jamnas di jakarta, karena Brotherhood itu indah...'

Bravo TMC Jakarta...'