Friday 25 July 2008

Catatan kecil ku

Senin 11 April ’05 pukul 21.30 tepat aku tiba dirumah sehabis pulang dari hari pertamaku kuliah. Rasanya malam itu tak terasa capek yang berarti, tidak seperti biasanya, padahal siang tadi aku saum. sunyi sekali, padahal baru setengah sepuluh, tidak seperti biasanya. setelah menyelesaikan Shalat isya dan tilawah rasanya ingin sekali aku tidur pulas malam ini agar dapat bangun malam, atau minimal shalat subuh dimasjid, tapi mata ini belum terasa mengantuk. akh baca buku saja akhirnya kulanjutkan hingga tak terasa jam menunjukan pk setengah 12 malam yang akhirnya tertidur juga.

Mungkin satu hal yang jarang terjadi dalam diriku adalah mimpi ketika tidur, tapi malam ini aku bermimpi, hingga menggagetkanku ketika bangun, karena mimpi yang ini hampir tak pernah terbesit, terucap dan terpikir tentang ini semua ini sebelumnya. Saat itu aku bermimpi tentang seseorang yang pernah singgah di taman bunga hatiku dan dialah cinta pertamaku yang hampir tujuh tahun telah berlalu. Sangatlah jelas gambaran dan ilustrasi mengenai tempat, orang-orang yang ada dalam mimpi dan yang ku garis bawahi yaitu gambaran saat dia diusianya yang ke sekarang terlintas dalam mimpiku ini, aku berharap tak ada sesuatu yang terjadi antara aku dengannya dibalik mimpi ini, tapi jika memang ada sesuatu yang terjadi dibalik mimpi ini semoga hanya yang baik yang akan terjadi. Dialah Widya Astuti yang kukenal sejak aku berusia 11 tahun, dan aku tak pernah berjumpa lagi sejak 2001 lalu.

Ketika tersadar dari mimpiku saat itu, tak terasa seolah terbuka kembali memori sejak pertemuanku dengannya. Saat itu aku merasa ingin lebih dari sekedar teman dengannya, ada pesona tersendiri darinya, aku cinta dia, aku ingin memilikinya, namun aku tak tahu apa yang harus kulakukan, aku tak tahu apa dan bagaimana pacaran saat itu karena saat itu usiaku baru beranjak 11tahun, yang kurasakan saat itu hanyalah sebuah naluri sebagai lelaki kecil yang mulai tumbuh. Sehingga yang ada hanyalah rasa cinta yang sebenarnya masih belum jelas jika didefinisikan apa dan bagaimana cinta itu

Semoga mimpi ini hanya sebuah bunga tidur yang tidak berati apa-apa. Dan aku merasa ini bukan hal yang luar biasa atau surprise, namun dengan ini aku hanya teringat masa-masa ketika aku mulai mengenal arti cinta. Widya Astuti .... semoga kita dapat kembali berjumpa dalam sebuah masa yang jauh berbeda dari awal pertemuan kita, aku berharap aku dapat mengenalkan Istri dan anak-anakku kelak padamu, karena walau bagaimana kau telah menjadi salah satu icon stasiun2 kenangan dalam hidupku.

Mmmm.........!